Channel Avatar

Kompascom Terkini @UCKViol6rDSauonuix5IpfZg@youtube.com

24.8K subscribers - no pronouns set

Update berita terkini dan tepercaya


Kompascom Terkini
4 months ago - 11 likes

Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) direncanakan menjadi kota yang dicintai atau loveable city. "Kota ini tidak hanya layak huni tetapi juga dicintai. Makanya teman-teman saya di Otorita kalau kedatangan tamu dan hendak foto, selalu lambangnya love karena ini adalah simbol dari loveable city," ujar Kepala Otorita IKN (OIKN) Bambang Susantono dalam konferensi pers di Kantor Kementerian Komunikasi dan Informatika di Jakarta, Selasa (30/1/2024). Sebagai upaya untuk mencapai target ini, OIKN melakukan penelitian yang dibantu oleh Asian Development Bank. Baca selengkapnya di : kmp.im/AGFuTU
Tonton selengkapnya di : https://youtu.be/r5LNlyB3k-A



~I #IKN #Finlandia #Kerjasama #Bilateral #Kominfo

Kompascom Terkini
4 months ago - 8 likes

Ketua Dewan Komisoner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Mahendra Siregar buka suara terkait kebijakan Institut Teknologi Bandung (ITB) yang menyediakan skema pembayaran uang kuliah tunggal (UKT) melalui pinjaman yang disediakan oleh platform pinjaman online (pinjol) Danacita. Mahendra menjelaskan, keputusan universitas bekerja sama dengan platform pinjol untuk menyediakan program pembiayaan terkait pembayaran UKT menjadi keputusan masing-masing universitas. Adapun kerja sama antara universitas dan pinjol terkait program pembiayaan UKT mahasiswa disebut tidak memerlukan pengawasan dan perizinan dari OJK. Baca selengkapnya di : kmp.im/AGFuTQ


~I #OJK #ITB #UKT #Pinjaman #Pengawasan

Kompascom Terkini
4 months ago - 8 likes

Sebanyak 4 emiten terdepak dari indeks LQ45 Bursa Efek Indonesia (BEI)per 1 Februari 2024. Indeks LQ45 berisikan saham-saham 45 emiten terpilih, berdasarkan pertimbangan likuiditas tertinggi dan kapitalisasi pasar terbesar. Seperti dilansir dalam pengumuman BEI, yang dikutip Selasa (30/1/2024), keempat emiten itu yakni Indika Energy (INDY), Surya Citra Media (SCMA), Tower Bersama Infrastructure (ITMG), dan Chandra Asri Petrochemical (TPIA). Sementara itu, 4 emiten penghuni baru LQ45 diantaranya, Merdeka Battery Materials (MBMA), Dayamitra Telekomunikasi (MTEL), Pertamina Geotermal Energy (PGEO), dan Mitra Pack (PTMP). Baca selengkapnya di : kmp.im/AGFuTM



~I #BursaEfekIndonesia #LQ45 #Likuiditas #KapitalisasiPasar

Kompascom Terkini
4 months ago - 12 likes

Bupati Siak Alfedri menerima tanda penghargaan Bintang Legiun Veteran Republik Indonesia dari Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI). "Alhamdulillah, hari ini saya sebagai Bupati Siak menerima penghargaan Bintang Legiun Veteran Republik Indonesia dari LVRI,” ujar Alfedri melalui keterangan persnya, Selasa (30/1/2024). Dia mengatakan itu usai menerima tanda penghargaan Bintang Legiun Veteran Republik Indonesia dari LVRI di Balai Pauh Janggi, Gedung Daerah, Komplek Gubernuran, Kota Pekanbaru, Selasa (30/1/2024). “Penghargaan ini akan saya jaga dengan baik. Kepercayaan dan penghargaan ini akan saya wujudkan dengan melanjutkan dan meningkatkan pengabdian kepada LVRI," ujarnya. Alfedri menambahkan, Bintang Legiun Veteran Republik Indonesia tersebut merupakan penghargaan tertinggi dari LVRI. Baca selengkapnya di : kmp.im/AGFuTH



~I #Veteran #LVRI #BupatiSiak #Penghargaan

Kompascom Terkini
4 months ago - 6 likes

Jaksa Agung RI mengajukan banding ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Jakarta terkait gugatan sejumlah jaksa yang dipensiunkan tetapi tidak diaktifkan kembali. Adapun para jaksa itu dipensiunkan sebagaimana Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 70/PUU-XX/2022 dan Putusan MK No 37/PUU-XXI/2023. “Benar (Jaksa Agung banding),” kata Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung Ketut Sumedana saat dikonfirmasi, Selasa (30/1/2024). Baca selengkapnya di : kmp.im/AGFuTA
Tonton selengkapnya di : https://youtu.be/9RLRK8aZGnc



~I #Jaksa #JaksaAgung #PTUN #MahkamahKonstitusi #MasaPensiun

Kompascom Terkini
4 months ago - 9 likes

Calon presiden (capres) nomor urut 1 Anies Baswedan mengeluhkan izin mengumpulkan massa yang kerap kali mendapatkan kesulitan. Hal itu disampaikan saat berkampanye akbar di Lapangan Pendawa Seimbang, Tegal, Jawa Tengah, Selasa (30/1/2024). “Kita ini kalau mau bikin kumpul-kumpul, cari lapangan saja susah. Lapangannya ada, izinnya yang susah. Nanti sudah dapat izin, izin sudah dikantongin, ilang dari kantong. Nanti mau pakai tempat tahu-tahu enggak bisa,” ujar Anies. Baca selengkapnya di : kmp.im/AGFuQk
Tonton selengkapnya di : https://youtu.be/R_Z61R6fDOM


~I #JernihMemilih #Pemilu2024KCM #Politik #AniesBaswedan

Kompascom Terkini
4 months ago - 5 likes

Calon presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo, menganggap terlalu dini kesimpulan bahwa dirinya dan Mahfud MD akan berkolaborasi dengan capres dan calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar untuk mengalahkan pasangan calon (paslon) nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Hal itu dilontarkan Ganjar setelah wartawan bertanya mengenai unggahan media sosial salah satu kader PDI-P, Masinton Pasaribu. "Terlalu dini untuk menyampaikan itu," ujar Ganjar dalam lawatannya ke Banda Neira, Maluku, Selasa (30/1/2024). "Saya kira kita akan melihat tanggal 14 (Februari), dengan bekerja keras mulai hari ini, termasuk hadir di Banda Neira ini," katanya melanjutkan. Baca selengkapnya di : kmp.im/AGFuQf
Tonton selengkapnya di : https://youtu.be/XdPWL9-3d2s



~I #JernihMemilih #Pemilu2024KCM #Politik #GanjarPranowo #AniesBaswedan

Kompascom Terkini
4 months ago - 1 likes

Dilansir dari Reuters, Marcos bekerja sama dengan putri Duterte, Sara, untuk menjadikannya wakil presiden dalam kemenangan pemilu 2022. Namun ,keretakan dalam aliansi keluarga tersebut muncul ketika petahana telah menyimpang dari kebijakan anti-narkoba dan kebijakan luar negeri pendahulunya. Sebastian Duterte, yang merupakan walikota kota terpadat ketiga di Filipina, Davao, mengatakan telah terjadi kebangkitan kembali kejahatan setelah kampanye garis keras ayahnya dilonggarkan. Pada forum kepemimpinan, ia juga menuduh Marcos membahayakan warga Filipina yang tidak bersalah. Marcos disebut mengizinkan orang Amerika masuk, sebuah referensi untuk memperluas akses AS ke pangkalan militer, termasuk beberapa pangkalan yang dekat dengan Taiwan. Presiden Duterte sebelumnya telah menjalin hubungan yang lebih dekat dengan China. Sebastian Duterte juga menentang keputusan Marcos untuk memulai kembali perundingan perdamaian dengan pemberontak komunis. Baca selengkapnya di : kmp.im/AGFuQ9
Tonton selengkapnya di : https://youtu.be/QFcOtQ6D16s



~I #Filipina #Pemilu #Marcos #Duterte #Pemberontakan

Kompascom Terkini
4 months ago - 1 likes

Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana menjelaskan isi pertemuan antara Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno dengan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD pada Senin (29/1/2024). Menurut Ari, dalam pertemuan itu Mahfud meminta waktu untuk bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). "Tadi malam, hari Senin tanggal 29 Januari 2024 pukul 19.15 WIB, Menko Polhukam Bapak Mahfud MD bertemu Mensesneg. Dalam pertemuan itu Pak Mahfud MD menyampaikan permohonan, kepada Bapak Presiden (agar dapat) diterima menghadap beliau," ujar Ari di Gedung Sekretariat Negara, Jakarta, Selasa (30/1/2024). "Dan tentu saja untuk itu Pak Mensesneg menyampaikan Kepada Pak Menko Polhukam bahwa Bapak Presiden sedang berada di luar kota dalam kunker (kunjungan kerja) ke daerah dan akan kembali hari kamis, depan tanggal 1 Februari 2024," katanya lagi. Baca selengkapnya di : kmp.im/AGFuQ3
Tonton selengkapnya di : https://youtu.be/H0uwfjQKNmA



~I #MahfudMD #Mensesneg #MenkoPolhukam #Presiden #JokoWidodo

Kompascom Terkini
4 months ago - 0 likes

Presiden Joko Widodo menyerahkan bantuan pangan beras cadangan pangan pemerintah (CBP) kepada masyarakat penerima manfaat di Gudang Bulog Sendangsari, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Selasa (30/1/2024). Dalam kesempatan itu, Presiden juga mengajak Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X, Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi, dan Bupati Bantul Abdul Halim Muslih. Saat berdialog dengan warga, Presiden mengatakan bahwa bantuan beras tersebut akan diberikan hingga Juni. "Ini nanti akan diberikan bulan Januari, Februari, Maret setuju mboten? Yang tidak setuju angkat tangan. Setelah Maret akan dilanjutkan lagi April, Mei, Juni, setuju?"ujar Jokowi dilansir siaran pers Sekretariat Presiden, Selasa. Baca selengkapnya di : kmp.im/AGFuQY
Tonton selengkapnya di : https://youtu.be/Mqrbry6t1dE



~I #JokoWidodo #Yogyakarta #Bansos #CBP #Bulog