PASPANRIA adalah satuan paskibra yang berkedudukan di SMA Swasta Eria Medan, paskibra adalah salah satu ekstrakulikuler yang membina dan menjadikan kader-kader muda yang memiliki jiwa dan mental yang kuat, tidak lain juga PASPANRIA yang sudah berdiri dari 22 November 2010 diresmikan oleh ibunda Dra. Hj. Mulyana serta beberapa printis PASPANRIA salah satunya Kakak Agung Siswanto, Hingga kini PASPANRIA terus bangkit dari mimpi-mimpinya hingga membuahkan hasil kejuaraan yang cukup memuaskan, salah satu contoh prestasi yang sangat membanggakan iyalah berhasil salah satu anggota PASPANRIA menjadi Paskibraka Nasional atas nama Puspita Ladiba pada tahun 2012 untuk pengibaran 17 agustus di Istana Negara, PASPANRIA atau Pasukan Pandu Eria sendiri hingga kini terus mencetak kader-kader yang bermanfaat bagi nusa dan bangsa, Salah satu Purna angkatan 1 Kakak Himawan F Siregar berharap semoga PASPANRIA berjaya selalu, dalam mengukir prestasi dan membanggakan nama sekolah SMA Swasta Eria Medan.